Cara Membuat Poster yang Menarik Perhatian

Cara membuat poster yang menarik (Foto:123rf.com)
Cara membuat poster yang menarik (Foto:123rf.com)

Ketika sedang berjalan-jalan, mata kamu pasti sering menangkap poster yang dipasang di tempat umum. Poster yang paling cepat menarik perhatianmu kemungkinan besar yang warnanya merah menyala dengan tulisan SALE 50% all item!

Poster memang salah satu media promosi yang efektif. Karena itu, setiap pebisnis perlu tahu cara membuat poster yang menarik. Poster mudah disukai karena warnanya menarik perhatian dan isinya yang jelas, padat, dan singkat. Sebagai konsumen, kamu suka poster yang memberi penjelasan to the point, bukan?

Begitu juga ketika membuat poster yang menarik. Kamu bisa membayangkan seseorang tertarik membaca poster yang kamu pasang, awalnya berawal warna yang menarik atau melihat satu kata yang menggugah: SALE!

Nah, ini hanya sebagian kecil dalam cara membuat poster yang menarik. Banyak orang belum tahu, ada beberapa aspek yang perlu diperhatikan agar poster kamu menarik untuk dilihat, dibaca, dan bahkan di follow up oleh pembacanya.

Sebelum mencari tahu lebih jauh, ketahui dulu ya, apa sih gunanya poster dan bagaimana kamu bisa memanfaatkan poster untuk bisnismu.

Kegunaan Poster

Poster adalah media publikasi yang menyuguhkan gambar dan tulisan dengan fungsi menyampaikan informasi kepada masyarakat banyak. Unsur dari poster antara lain:

- Gambar dan tulisan, atau kombinasi keduanya

- Menggunakan bahasa yang singkat, padat, dan jelas

- Memiliki perpaduan warna yang menarik

- Dipasang di tempat strategis yang mudah dilihat

Dengan tampilan menarik, poster bisa memberi banyak kegunaan, misalnya alat untuk promosi, pengumuman, memberikan informasi terbaru, protes, atau propaganda.

Ini alasannya, poster harus dibuat dengan tampilan menarik untuk menarik perhatian. Tetapi, tampilan dari isi poster juga tak kalah penting.

Cara Membuat Poster yang Menarik

Poster yang menarik
Poster yang menarik

1. Menentukan tujuan poster

Kamu harus menetapkan tujuan pembuatan poster tersebut. Misalnya ingin masyarakat datang ke sebuah event, mengumumkan pembukaan gerai baru, atau memberi informasi sebagai pengetahuan baru untuk masyarakat. Tujuan dari poster ini akan membantu kamu memilih jenis poster yang sesuai.

2. Mengenali jenis poster yang sesuai

Setidaknya, ada 12 jenis poster yang bisa kamu pilih sesuai dengan tujuan pembuatan poster. Kamu kemungkinan besar tidak bisa membuat poster pembukaan gerai yang menarik jika membuatnya seperti poster pendidikan yang memuat cukup banyak tulisan.

3. Memilih warna yang menarik

Pemilihan warna untuk desain poster tidak bisa disepelekan. Kamu bisa memilih warna yang kontras untuk menarik perhatian. Tetapi, komposisi warna keseluruhan tetaplah harus seimbang dan enak dipandang. Upayakan hanya menggunakan maksimal lima warna agar pembaca tetap dapat fokus kepada isi pesan poster.

4. Membuat kata-kata menarik

Untuk membuat poster yang menarik, kamu juga perlu kata-kata yang menarik. Tapi, penggunaan kata-kata di poster haruslah dibatasi, cukup informasi yang penting saja. Karena terbatas, gunakanlah kata yang efektif dan menggugah pembacanya.

5. Membuat komposisi desain yang seimbang

Di dalam poster, haruslah ada warna latar belakang, gambar pendukung, serta tulisan yang berisi ajakan. Tapi, banyak yang belum tahu, dalam sebuah bidang, diperlukan juga ruang kosong atau negative space. Ruang kosong ini memberikan keseimbangan pada poster agar tidak terlalu ramai dan pesannya mudah dipahami.

6. Menentukan unsur prioritas

Agar kamu bisa segera membangung engagement yang cepat dengan orang yang melihat poster, kamu harus menentukan apa yang mau paling ditonjolkan di poster. Misalnya, kamu menyampaikan pesan untuk tidak membuang sampah di laut, maka kamu perlu menonjolkan gambar hewan laut terjerat sampah. Gambar ini akan lebih menggugah orang yang melihat poster bahkan sebelum membaca pesannya.

7. Memilih ukuran poster

Pemilihan ukuran poster juga akan mempengaruhi daya tariknya. Jika kamu menempatkan poster di dekat poster lainnya, kamu bisa membuat ukurannya sedikit lebih besar. Jika dinding terbilang luas dan kosong, kamu bisa membuat poster ukuran biasa dan menempatkan beberapa poster di sisi dinding.

Contoh Poster yang Menarik

Contoh poster yang menarik
Contoh poster yang menarik

Sebelumnya, sudah disebutkan, setidaknya ada 12 jenis poster. Yuk, coba terapkan cara membuat poster yang menarik di sejumlah jenis poster ini.

1. Poster niaga

Poster niaga merupakan poster yang dibuat untuk kegiatan perdagangan, misalnya mempromosikan produk, menawarkan barang atau jasa, atau potongan harga. Untuk membuat poster niaga yang menarik, kamu bisa mengedepankan produk yang ditawarkan. Atau, kata-kata yang cukup disukai dalam dunia perdagangan, semisal Diskon, Sale, Cashback, New, Promo. Poster niaga atau poster komersil ini akan lebih menarik lagi jika dipasang di sekitar tempat perbelanjaan.

2. Poster kegiatan

Nah, poster ini bisa juga kamu gunakan saat mempromosikan event pemasaran di perusahaan. Poster ini memberikan informasi akan adanya kegiatan yang akan digelar, lengkap dengan hari, tanggal, waktu, lokasi acara, syarat dan ketentuan mengikuti acara, serta nomor kontak yang bisa dihubungi. Poster kegiatan akan menarik jika kamu menonjolkan kegiatan yang akan digelar, misalnya, “Cooking Class” atau “Coding for Kids”.

 3. Poster pendidikan

Kalau poster ini, dibuat tanpa tujuan komersil. Tapi, bertujuan memberikan informasi berupa pengetahuan kepada pembacanya. Untuk membuat poster yang menarik, kamu perlu menonjolkan ajakan yang disampaikan Misalnya, memperbesar tulisan “Ayo Membaca” disertai gambar anak-anak dan buku di poster pendidikan.  

4. Poster Layanan Masyarakat

Poster ini bertujuan memberikan informasi terkait pelayanan masyarakat. Karena menjangkau masyarakat luas, poster ini sebaiknya dibuat dengan isi yang mudah dipahami.

Misalnya kamu membuat poster mengenai cara membuat dokumen kependudukan. Yang perlu kamu lakukan agar poster menarik adalah membuat isi poster terlihat sistematis dan memiliki alur. Usahakan tidak menggunakan tulisan yang terlalu kecil agar mudah dibaca.

5. Poster karya seni

Poster ini biasanya merupakan ekspresi karya seni dari pembuat poster. Poster ini biasanya lebih mengedepankan desain sebagai media menyampaikan pesan. Cara membuat poster seni menarik antara lain menggunakan warna menarik dan gambar yang cukup mudah diinterpretasikan khalayak.

6. Poster afirmasi

Poster afirmasi bermuatan positif karena berfungsi untuk mengajak dan memberikan motivasi pembacanya. Kamu bisa membuat poster yang menarik dengan membuat kutipan inspiratif sebagai isinya.

7. Poster propaganda

Poster propaganda juga bersifat mengajak. Namun, poster ini bertujuan mengobarkan semangat pembacanya. Kamu bisa membuat poster propaganda yang menarik dengan menggunakan warna yang mencolok, salah satunya warna merah.

8. Poster kampanye

Poster ini bertujuan mencari simpati dari publik. Biasanya, poster ini memuat foto seseorang atau logo tertentu dari kelompok masyarakat tertentu dan muncul jelang masa pemilihan umum. Kamu bisa membuat poster ini menarik dengan menonjolkan tokoh yang dicalonkan bersama slogan kampanye.

9. Poster penerangan

Poster ini bertujuan memberi imbauan kepada masyarakat untuk melakukan kegiatan tertentu atau tidak melakukan perbuatan tertentu. Kamu bisa membuat poster penerangan yang menarik jika disertai gambar yang menjadi keresahan masyarakat atau tulisan besar dengan simbol peringatan keras.

10. Poster cheesecake

Poster cheesecake bertujuan menarik perhatian public terhadap sesuatu atau seseorang yang digandrungi. Poster ini biasanya menampilkan gambar selebriti, model, atau influencer yang memiliki pengaruh terhadap kelompok tertentu di masyarakat. Kamu bisa membuat poster ini menarik dengan menempatkan foto selebriti di bagian tengah poster.

11. Poster film

Poster ini dibuat sebagai iklan atas sebuah film dan bertujuan mengajak orang untuk menonton film tersebut. Poste film terlihat menarik jika para pemain film dan judul film mendapatkan ruang paling besar di poster film.

12. Poster dicari

Poster ini biasanya digunakan untuk mencari seseorang atau sesuatu yang hilang dengan harapan dapat ditemukan. Poster ini juga bisa digunakan oleh perusahaan Ketika mencari karyawan lewat poster lowongan kerja. Poster ini perlu menonjolkan kata “Dicari” untuk mendorong orang yang membacanya untuk membantu mencari.

Kesimpulan

Demikian cara membuat poster yang menarik sesuai jenisnya. Kamu bisa mengulik bagian yang perlu ditonjolkan untuk membuat poster terlihat menarik. Selain itu, kamu juga perlu memperhatikan desain, pemilihan warna, sampai penempatan poster untuk memperkuat daya tarik poster.